SANLAT Di AKTV SD (Sabtu 17 April 2021) Kelompok 1 : Kaligrafi Membuat Huruf Hijaiyah

Kaligrafi adalah tulisan Arab Indah dan berkaidah. Terdapat 8 Jenis tulisan Arab yang dikenal, contohnya adalah Khat Naskhi dan Khat Tsuluts. Khat Naskhi adalah tulisan Arab yang sering kita lihat di dalam teks Al Qur'an. Sedangkan Khat Tsuluts, tulisan yang sering dilihat pada hiasan-hiasan di Mesjid.

Saat ini yang dipelajari adalah Khat Naskhi. Di dalam AL Qur'an terdapat huruf Hijaiyah yang letaknya di atas garis dan ada yang memotong garis. Maka untuk mempelajarinya harus menggunakan garis bantu.

Alat tulis yang dipakai adalah spidol khusus yang ujungnya seperti ujung pahat, atau bila tidak ada spidol khusus tersebut maka bisa menggunakan spidol biasa yang ujungnya dipotong. Agar menghasilkan huruf yang tebal tipis. Pastikan posisi spidol miring 45 derajat.

SANLAT Di AKTV SD (Sabtu 17 April 2021) Kelompok 1 : Kaligrafi Membuat Huruf Hijaiyah

Cara membuat Huruf Hijaiyah Khat Naskhi

1. Cara membuat huruf Alif - Buat 5 titik bersusun ke atas, lima titik ini adalah standar tinggi Alif pada tulisan Khat Naskhi. Lalu kita buat garis setinggi lima titik tersebut menggunakan spidol dengan kemiringan sudut ujung spidol sebesar 45 derajat. Bentuk huruf Alif agak condong atau miring ke kanan dan letaknya di atas garis.

2. Cara Membuat huruf Ba, Ta, dan Tsa - Buat huruf Ba di atas garis, lalu buat titik di bawah garis. letak titik kira-kira satu titik di bawah garis. Untuk Ta dan Tsa cara membuatnya sama, namun yang membesakan adalah jumlah titik dan letak titiknya.

3. Cara Membuat huruf Jim, Ha, dan Kha - Huruf Jim, Ha, dan Kha letaknya memotong garis dan 3/4 huruf berada di atas garis. Bentuk Huruf dasarnya sama untuk Ha, dan Kha, perbedaannya ada pada Titik. 

4. Cara Membuat huruf Dal dan Dzal - Huruf Dal dan Dzal letaknya tepat di atas garis, ujung atas berada sebelum ujung bawah. Huruf Dal dan Dzal bentuknya sama, yang membedakan adalah titik.

5. Cara Membuat huruf Ra dan Zai - Huruf Ra dan Zai letaknya memotong garis dan 3/4 huruf berada di atas garis. Ujung yang bawah diruncingkan. Huruf Ra dan Zai bentuknya sama, yang membedakan adalah titik.

Di dalam Khat Naskhi terdapat dua jenis huruf Ra yaitu yang satu seperti contoh di atas, sedangkan yang lainnya berbentuk seperti kail.

6. Cara Membuat huruf Sin dan Syin - Buat dua buah gelombang di atas garis, gelombang yang pertama lebih pendek dari gelombang kedua. Lalu buat lengkungan ke bawah yang ujungnya diruncingkan. Huruf Sin dan Syin bentuknya sama, yang membedakan adalah titik.

7. Cara Membuat huruf Shad dan Dhad - Buat kepala huruf di atas garis, lalu buat lengkungan ke bawah yang ujungnya diruncingkan. Huruf Shad dan Dhad bentuknya sama, yang membedakan adalah titik.

8. Cara Membuat huruf Tha dan Dza - Buat kepala huruf di atas garis seperti huruf Shad namun kepalanya agak sedikit panjang. Tarik garis dari atas, tingginya seperti Alif. Kemudian tambahkan tarwis (bendera) di ujung garis tersebut. Huruf Tha dan Dza bentuknya sama, yang membedakan adalah titik.

9. Cara Membuat huruf 'Ain dan Ghain - Buat lengkungan kecil mirip huruf C di atas garis, lalu buat lengkungan kedua agak besar bersentuhan dengan ujung bawah lengkungan pertama (mirif huruf Jim, Ha, dan Kha). Lalu runcingkan kedua ujung huruf tersebut. Huruf 'Ain dan Ghain bentuknya sama, yang membedakan adalah titik.

10. Cara Membuat huruf Fa - Buat kepala huruf di atas garis, lalu buat lengkungan seperti huruf ba. Beri satu titik di atas kepala huruf.

11. Cara Membuat huruf Qhaf - Buat kepala huruf di atas garis, lalu buat lengkungan memotong garis seperti huruf Shad. Beri satu titik di atas kepala huruf.

12. Cara Membuat huruf Kaf - Letak huruf Kaf di atas garis. Tarik garis dari atas ke bawah lalu belokkan ke kiri, tambahkan bentuk seperti huruf s.

13. Cara Membuat huruf Lam - Huruf lam letaknya memotong garis. Buat garis di atas garis seperti huruf Alif lalu tambahkan tarwis (bendera) di atasnya. Tarik ujung bawahnya dilengkungkan ke kiri bawah garis (mirip kail).

14. Cara Membuat huruf Mim - Mim pertama: buat kepala huruf di atas garis, lalu tarik garis ke bawah garis agak miring ke kiri. Mim kedua: buat kepala huruf di atas garis, lalu tarik garis lurus ke bawah garis agak panjang.

15. Cara Membuat huruf Nun - Huruf Waw letaknya memotong garis. ada satu titik di atasnya.

16. Cara Membuat huruf Waw - Huruf Waw letaknya memotong garis. Kepala huruf terletak di atas garis lalaubuat garis seperti huruf Ra.

17. Cara Membuat huruf Lam Alif - Huruf Lam Alif letaknya di atas garis. terdiri dari dua jenis yaitu yang uju bawahnya kecil dan ujung bawahnya agak gemuk.

18. Cara Membuat huruf Hamzah - Huruf Lam Alif letaknya di atas garis.

19. Cara Membuat huruf Ya - Terdapat dua jenis huruf Ya. yang pertaa yang memotong garis, dan yang kedua adalah yang di atas garis. Ciri huruf Ya adalah adanya dua titik di bawah huruf.

Artikel ini adalah hasil rangkuman dari video "SANLAT Di AKTV SD (Sabtu 17 April 2021) Kelompok 1" https://youtu.be/dghs47M4A9Q?list=PLebYAg-cfpZmniVie-PPFmv4xFhJnq1KC